Pentingnya Menggunakan GPS Saat Mengemudi

22 Apr 16

Global Positioning System atau yang biasa dikenal dengan GPS ini merupakan sebuah sistem navigasi yang dibuat dan dikontrol oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat. Secara sederhana, GPS juga dapat didefinisikan sebagai suatu jaringan satelit yang secara terus menerus mentransmisikan data untuk mengidentifikasi lokasi di bumi, secara akurat dengan mengukur jarak dari satelit.

 

Di era yang sudah modern ini, penting untuk Anda memiliki GPS dalam kendaraan. Selain dapat memperkecil hilangnya arah saat mengemudi, GPS juga dapat mengurangi rasa stres akibat tidak dapat datang ke lokasi yang dituju tepat pada waktunya. Berikut manfaat atau keuntungan yang bisa Anda rasakan saat menggunakan sistem navigasi ini:

 

Tidak perlu menggunakan peta
Saat akan berekreasi atau menuju tempat yang tidak diketahui aksesnya, Anda membutuhkan sebuah peta untuk membantu menemukan lokasi tersebut. Namun cara seperti ini akan membutuhkan waktu lebih banyak dan kurang efektif. Dengan GPS, lokasi yang dituju tentu sudah terprogram dengan baik. Sehingga Anda akan lebih cepat sampai ke lokasi tersebut.

 

Hemat Waktu dan Bahan Bakar

Dengan sistem GPS yang baik, Anda akan mendapatkan informasi mengenai lokasi yang dituju secara cepat. Lengkapnya informasi dan mudahnya rute yang diberikan akan mempercepat Anda sampai ke lokasi tujuan. Kemudahan ini tentunya tidak hanya menghemat waktu Anda dalam perjalanan, namun juga bahan bakar kendaraan yang dipakai.

 

Mengemudi di Malam Hari Lebih Aman
Saat mengemudi di malam hari, terutama ketika cuaca sedang buruk, GPS akan memberitahu Anda jalan atau arah mana yang harus dipilih, bahkan sebelum Anda melihat arah tersebut. GPS juga akan membuat preview jalan apa yang harus Anda pilih bahkan dalam kondisi gelap.

 

Pelacak

Dengan bantuan GPS, pemilik kendaraan dapat mengetahui lokasi kendaraannya saat ini. Apabila hal yang tidak diinginkan terjadi, Anda dapat dengan mudah melacak posisi objek yang dipasangkan GPS.

 

Mengetahui Cuaca

Dengan GPS tidak hanya akan mengetahui rute perjalanan yang lebih singkat, namun juga mengetahui cuaca, suhu, kelembapan, dan tekanan udara yang terjadi di lokasi tersebut. Tentu hal ini akan memudahkan Anda mempersiapkan diri saat menuju lokasi tersebut.

 

Fitur Keamanan

Fasilitas spesial seperti tombol “help” akan membantu Anda untuk mengetahui akses terdekat dan tercepat menuju kantor polisi, rumah sakit, dan lain-lain.

 

Dengan manfaat yang telah dipaparkan di atas, tentunya tidak ada salahnya untuk mulai mengaktifkan GPS Anda di mana pun dan kapan pun, agar kegiatan mengemudi Anda menjadi lebih lancar. Jangan lupa juga untuk tetap memerhatikan kondisi kendaraan sebelum memutuskan untuk mengemudi. Kondisi kendaraan yang optimal, terutama pada ban dapat membuat perjalanan lebih aman dan nyaman. Sehingga, keselamatan tetap terjaga sampai tujuan.

 

Source:

http://gps.about.com/od/gpssoftware/a/safety_tips.htm

http://www.streetdirectory.com/travel_guide/12012/gps_vehicle_tracking/the_benefit_of_a_gps_system.html

http://www.driverside.com/auto-library/8_ways_to_reduce_stress_while_driving-961